Prabowo: Kekayaan Alam Papua Harus Dijaga
Jumat, 28 November 2008 21:06 WIB
JAYAPURA, JUMAT - Ketua Umum PB Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI), Letjen (Purn) Prabowo Subianto meminta masyarakat di Tanah Papua untuk menjaga dengan baik kekayaan alam yang ada di provinsi ini agar tidak dicuri bangsa lainnya.
Ketika membuka Kejuaraan Pencak Silat Antar Wilayah di Jayapura, Jumat (28/11) petang, Prabowo mengakui, Provinsi Papua memiliki kekayaan alam yang sangat besar dan apabila dikelola dengan baik akan memberikan kesejahteraan bagi penduduk setempat.
Untuk menjaga kekayaan alam tersebut, lanjut mantan Komandan Kopasus itu, masyarakat di provinsi ini harus memiliki fisik yang sehat dan kuat, termasuk cerdas, sehingga tidak mudah ditipu pihak-pihak tertentu yang ingin mencuri potensi sumber daya alam yang ada di daerah ini.
Menurut Prabowo, selain Papua, kekayaan alam lainnya yang ada di seluruh pelosok nusantara ini pun perlu dijaga, agar tidak dicuri bagsa-bangsa lain, sehingga bisa dimanfaatkan untuk menyejahterakan seluruh masyarakat Indonesia.
Prabowo mengatakan, untuk menjaga potensi kekayaan alam itu, masyarakat perlu dibekali dengan olahraga bela diri seperti pencak silat maupun cabang olahraga bela diri lainnya yang ada di Tanah Air. Ia menilai, Provinsi Papua memiliki potensi atlet pencak silat yang cukup handal, tinggal bagaimana cara membina mereka agar mampu menjadi pesilat yang berprestasi, baik di tingkat nasional maupun internasional.
Prabowo mengemukakan, cabang olahraga yang diketuainya ini sudah mampu berprestasi di tingkat internasional, dan prestasi ini harus terus dipertahankan demi mengangkat nama bangsa dan negara Indonesia.
Sementara itu Ketua Pengurus Provinsi (Pengprov) IPSI Papua, Ny.Yani melaporkan Kejuaraan Antar Pencak Silat Antar Wilayah di Jayapura itu diikuti lima provinsi dan akan berlangsung hingga 30 November 2008. (sumber kompas)
JAYAPURA, JUMAT - Ketua Umum PB Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI), Letjen (Purn) Prabowo Subianto meminta masyarakat di Tanah Papua untuk menjaga dengan baik kekayaan alam yang ada di provinsi ini agar tidak dicuri bangsa lainnya.
Ketika membuka Kejuaraan Pencak Silat Antar Wilayah di Jayapura, Jumat (28/11) petang, Prabowo mengakui, Provinsi Papua memiliki kekayaan alam yang sangat besar dan apabila dikelola dengan baik akan memberikan kesejahteraan bagi penduduk setempat.
Untuk menjaga kekayaan alam tersebut, lanjut mantan Komandan Kopasus itu, masyarakat di provinsi ini harus memiliki fisik yang sehat dan kuat, termasuk cerdas, sehingga tidak mudah ditipu pihak-pihak tertentu yang ingin mencuri potensi sumber daya alam yang ada di daerah ini.
Menurut Prabowo, selain Papua, kekayaan alam lainnya yang ada di seluruh pelosok nusantara ini pun perlu dijaga, agar tidak dicuri bagsa-bangsa lain, sehingga bisa dimanfaatkan untuk menyejahterakan seluruh masyarakat Indonesia.
Prabowo mengatakan, untuk menjaga potensi kekayaan alam itu, masyarakat perlu dibekali dengan olahraga bela diri seperti pencak silat maupun cabang olahraga bela diri lainnya yang ada di Tanah Air. Ia menilai, Provinsi Papua memiliki potensi atlet pencak silat yang cukup handal, tinggal bagaimana cara membina mereka agar mampu menjadi pesilat yang berprestasi, baik di tingkat nasional maupun internasional.
Prabowo mengemukakan, cabang olahraga yang diketuainya ini sudah mampu berprestasi di tingkat internasional, dan prestasi ini harus terus dipertahankan demi mengangkat nama bangsa dan negara Indonesia.
Sementara itu Ketua Pengurus Provinsi (Pengprov) IPSI Papua, Ny.Yani melaporkan Kejuaraan Antar Pencak Silat Antar Wilayah di Jayapura itu diikuti lima provinsi dan akan berlangsung hingga 30 November 2008. (sumber kompas)
0 komentar:
Posting Komentar